Daerah

Proyek Pemasangan Batu di Desa Blukbuk Kronjo Diduga Bermasalah

240
×

Proyek Pemasangan Batu di Desa Blukbuk Kronjo Diduga Bermasalah

Sebarkan artikel ini
Proyek Pemasangan Batu di Desa Blukbuk Kronjo Diduga Bermasalah

Kab.Tangerang ; Proyek Pemasangan Batu yang berlokasi di Kampung Saga Gede Desa Blukbuk Kecamatan Kronjo Kabupaten Tangerang Provinsi Banten menuai pertanyaan tajam pasalnya dalam pelaksanaan proyek tersebut diduga banyak kejanggalan diantaranya tidak adanya papan informasi Kegiatan proyek, dimana papan nama informasi proyek merupakan implementasi azas transparansi, sehingga masyarakat dapat ikut serta dalam proses pengawasan selain itu Undang-Undang Keterbukaan Informasi Publik (KIP) Nomor 14 Tahun 2008 dan Perpres Nomor 54 Tahun 2010 dan Nomor 70 Tahun 2012, dengan tegas mengatur setiap pekerjaan bangunan fisik yang dibiayai negara wajib memasang papan nama proyek

 

Aripin pemerhati pembangunan menanyakan dan menyayangkan bahwa proyek Pemasangan Batu di Kampung Saga Gede Desa Blukbuk Kecamatan Kronjo kabupaten Tangerang tersebut tidak ada papan informasi proyek dan diduga dalam pekerjaannya banyak kejanggalan yang mesti ditanyakan

” Sudah semestinya papan informasi Proyek itu ada dilokasi pekerjaan, kalau tidak ada patut diduga ada indikasi lain dan diduga dalam pekerjaannya banyak kejanggalan yang mesti ditanyakan ” Ungkapnya kepada Volunteer news.co.id (22/11/2024)

Ketika dikonfirmasi Muhamad ibro selaku pelaksana proyek Pemasangan Batu di Kampung Saga Gede Desa Blukbuk kecamatan Kronjo Tangerang tersebut mengakui bahwa dirinya selaku pihak pelaksana Kegiatan

” Iya itu saya yang mengerjakan ” Ungkapnya

Hingga berita ini ditayangkan para pihak dan instansi terkait belum berhasil dikonfirmasi untuk memberikan tanggapan